Rumah merupakan bangunan yang digunakan menjadi tempat tinggal dalam jangka waktu tertentu, baik lama maupun sebentar. Bahkan, rumah menjadi salah satu hal yang wajib dipunyai oleh setiap individu. Meskipun, rumah yang digunakan untuk tempat tinggal bukanlah milik pribadi.
Namun, adanya rumah bisa melindungi setiap individu dari hujan dan panas serta dijadikan tempat untuk beristirahat. Salah satu daerah yang sangat berkembang pesat dan menyediakan banyak tipe rumah terbaik dan banyak dicari adalah di Solo.
Siapa sih yang nggak kenal Solo? Salah satu daerah di Provinsi Jawa Tengah dan dikenal sebagai Kota Batik. Selain itu, Solo juga menjadi daerah yang mempunyai aneka ragam budaya terkenal, seperti Sekatenan Surakarta, Kirab Pusaka Keraton, dan lain sebagainya.
Hal tersebut membuat masyarakat luar ingin tinggal di Solo karena memang mempunyai ciri khas yang berbeda dengan daerah lain, terutama di Jawa Tengah. Maka dari itu, mereka yang ingin tinggal di Solo akan membutuhkan informasi mengenai tipe rumah khususnya rumah mewah di Solo.
Oleh karena itu, artikel ini akan membahas mengenai cara mudah mencari rumah mewah di Solo yang bisa dijadikan tempat tinggal, baik sementara waktu maupun selamanya.
Simak informasinya baik-baik ya, jangan sampai terlewat!
Tips Mencari Rumah Mewah di Solo
- Carilah Informasi Legalitas Rumah
Hal pertama yang wajib diperhatikan adalah dengan mencari informasi mengenai legalitas rumah. Apalagi, Anda yang akan menempati rumah tersebut sepenuhnya. Cara ini dilakukan agar saat membeli rumah, Anda tidak mengalami penipuan yang sedang marak saat ini.
Misalnya, Anda akan membeli rumah mewah di Solo Selatan maka pertama kali yang harus dilakukan adalah dengan mengecek legalitas rumah tersebut.Anda dapat meminta developer untuk menunjukan kelengkapan legalitasnya, seperti Site plan yang sudah di setujui pemerintah setempat, SHGB Induk atau SHGB yang sudah di pecah dan PBG.
Oleh karena itu, apabila Anda ingin mencari rumah di Solo Timur, Barat, dan Selatan tentunya informasi legalitas rumah wajib di utamakan.
- Cobalah untuk Memperhatikan Kualitas Bangunan
Bagi Anda yang ingin membeli rumah di Solo juga perlu memperhatikan kualitas bangunan. Kualitas bangunan menjadi hal penting yang harus dicek sebelum ditempati.
Jika bahan untuk bikin rumah bagus, otomatis hasil bangunannya pun juga bagus, begitu juga sebaliknya. Hal ini dilakukan bertujuan agar Anda merasa nyaman tinggal di rumah mewah area Solo.
Apabila kualitas bangunan tidak bagus, yang terjadi biasanya sering bocor, cat luntur, dan lain sebagainya. Selain bahan bangunan, skill tukang juga menentukan kualitas bangunan, contoh sederhana ketika tukang mengerjakan pekerjaan borongan tidak akan semaksimal pekerja harian, karena pekerja borongan selalu mengejar target kecepatan pembangunan tanpa memikirkan kualitas, ketahui cara kerja pemborong tersebut dengan cara berkunjung ke tempat pembangunan dan menanyakan kepada pekerja disana , dengan begitu anda akan dapat memperkirakan kualitas bangunan tersebut. Dengan melakukan hal ini anda dapat memperoleh rumah mewah dengan mutu bangunan berkualitas.
- Harus Mempertimbangkan Lokasi Rumah
Lokasi rumah menjadi salah satu faktor penting yang harus dipertimbangkan. Hal ini dikarenakan, rumah yang jauh dari pusat kota; pusat perbelanjaan; sentra ekonomi; dan lain sebagainya akan membuat Anda kesusahan untuk berpergian.
Apalagi mengenai lokasi tempat kerja Anda dengan rumah, wajib sekali untuk dipertimbangkan. Jika lokasi kerja dengan rumah cukup dekat, Anda tidak akan terkena macet dan bisa datang tepat waktu.
Ketika Anda akan mencari rumah mewah di solo, tentunya anda juga harus mempertimbangkan lokasi karena akan berdampak terhadap aktivitas sehari-hari. Untuk mengetahui sekitar kita dapat melalui aplikasi google map atau berkeliling sekitar rumah pastikan lokasi dekat dengan fasilitas umum misalnya SPBU, pusat perbelanjaan, sekolah dan rumah sakit.
- Akses Jalan
Memiliki lokasi rumah di Solo perlu memperhatikan Akses yang disediakan, karena menjadi jalan yang akan dilalui selama pulang pergi
Akses jalan yang baik, akan membantu Anda untuk menjangkau berbagai tempat. Selain itu, alasan mempertimbangkan akses jalan karena dapat memudahkan Anda untuk melakukan berbagai aktivitas.
Ketika anda akan membeli rumah di Solo pastikan lokasi perumahan anda akan memudahkan akses untuk pulang pergi karena perumahan anda notabene mempunyai akses bagus. Misalnya, dekat dengan jalan tol, dekat dengan jalan utama , jauh dari pusat kemacetan.
- Pertimbangkan Lama Bangunan
Mempertimbangkan lama bangunan juga menjadi salah satu faktor yang harus di perhatikan saat ingin membeli atau menempati rumah mewah di Solo. Umumnya, bangunan yang sudah lama cenderung mempunyai kualitas yang rendah dibandingkan bangunan baru. misal bangunan lama sudah banyak material yang rusak, cat mngelupas.
Untuk melihat rumah baru atau lama anda bisa mengecek dari segi design nya, saat ini rumah mewah di Solo banyak menawarkan design-design rumah kekinian. Salah satu design yang paling populer dan di gandrungi adalah design scandinavian modern.
Penutup
Itulah beberapa tips mencari rumah mewah dan nyaman di Solo. Jika Anda bisa menerapkan cara di atas, dijamin tidak akan merasa ditipu dan tentunya kenyamanan terjaga karena memperhatikan kualitas terbaik bangunan yang akan ditempati.
Cari Hunian Solo Exsclusive silahkan hubungi Gayana Residence
Gayana Residence Hunian Modern Dan Eksklusif Dengan Lokasi Strategis Terletak Di Jalan Mangesti Raya, Dilengkapi Dengan Berbagai Fasilitas Smart Home Dan Smart Utility Terbaik Untuk Meningkatkan Taraf Hidup Seluruh Penghuninya, Sebuah Privilege Yang Tidak Akan Anda Temui Di Residensial Lain.